Profile

Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan atau Continuing Professional Development lahir dari permasalahan yang dihadapi mahasiswa dan profesional terutama bidang keinsiyuran untuk dapat mengikuti perubahan tuntutan dunia kerja dan dunia industri yang sangat cepat.

Basis utama dari Continuing Professional Development adalah Professional Learning. Professional Learning atau pembelajaran profesional merupakan dimensi dari educational program yang membahas bagaimana isu-isu pada dunia riil ditangkap oleh Perguruan Tinggi sehingga Perguruan Tinggi mengetahui atribut apa yang diperlukan oleh industri dan memikirkan metode untuk mendapatkan atribut tersebut. (Zanko. 2011)

Salah satu bentuk pembelajaran profesional ini adalah industry practitioner delivery yaitu dengan penyelenggaraan pelatihan bersertifikat. Melalui aktivitas ini diharapkan bahwa mahasiswa menjadi semakin memiliki wawasan dan pengetahuan yang dekat dengan praktik yang dilaksanakan dalam dunia usaha dunia industri, sehingga semakin mudah terserap oleh dunia usaha dan dunia industri.

Peserta yang dapat mengikuti pembelajaran di diklatkerja ini adalah mahasiswa, freshgraduate maupun profesional dengan latar belakang pendidikan keinsinyuran (Teknik, MIPA, Pertanian, Pendidikan Teknik) maupun bidang studi lainnya yang memiliki ketertarikan pada maupun telah bekerja di bidang keinsinyuran.

Program ini berisi kegiatan kursus online (live webinar dan recorded webinar) yang dilengkapi dengan ujian secara online dan pemberian sertifikat kepada peserta yang lulus dalam ujian tersebut. Sertifikat yang diberikan adalah Sertifikat Kursus yang mencantumkan skor hasil Ujian.

Para peserta kursus juga dapat berinteraksi dengan Instruktur yang sebagian besar adalah praktisi maupun akademisi yang berpengalaman di bidangnya masing-masing. Para peserta juga dapat berinteraksi dengan peserta lain dalam kursus yang sama.